Amaliah dan Ibadah Warga NU yang Sering dituduh Bid'ah Dholalah

Amaliah dan Ibadah Warga NU yang Sering dituduh Bid'ah Dholalah 

       Warga nahdliyin sudah sejak lama dituduh sebagai ahli bi'dah karena banyak amaliah dan ibadahnya yang dituduh tidak berdasarkan sunnah Nabi. Hal ini tersebut karena menurut NU, bid'ah memiliki makna yang luas, dan tidak semua bid'ah adalah sesat. Warga NU terus menjalankan amaliah dan ibadah ini karena memang sudah menjadi tradisi dan memiliki dampak positif bagi penguatan Islam di Indonesia. 


Berikut ini adalah beberapa contoh amaliah dan ibadah NU yang sering dituduh sebagai bid'ah dholalah

Ritual/Ibadah Dan  Alasan


  • Membaca "Usholli"  sebelum takbir dalam setiap shalat 

Alasan : Nabi Muhammad tidak pernah melakukan dalam shalat


  • Membaca "sayyidina" pada sholawat saat tahiyyat  

Alasan : Nabi Muhammad tidak memerlukan pujian yang berlebihan dari umatnya


  • Membaca doa qunut

Alasan : Nabi Muhammad melakukan qunut  hanya saat terjadi bencana yang disebut qunut nazilah


  • Bersalaman setelah salam 

Alasan :  Nabi Muhammad Saw tidak pernah  dalam shalat mengajarkannya dan melakukannya 


  • Wiridan berjamaah dengan suara keras setelah shalat fardhu

 Alasan :  Nabi menganjurkan berzikir sendiri-sendiri dengan suara pelan


  • Tahlilan di malam Jumat

Alasan : Nabi Muhammad tidak  mengajarkan urut-urutan bacaan tahlil seperti yang dikenal sekarang


  • Sholawat

Alasan : Sholawat yang diajarkan Nabi dilakukan, sementara yang dibaca dalam Sholawatan acara sholawatan adalah karya ulama- ulama setelah masa kenabian 


  • Manaqiban

Alasan : Dianggap terlalu mengkultuskan Syekh Manaqiban Abdul Qadir al-Jilany sehingga seolah 8. lebih mulia dari Nabi Muhammad Saw 


  • Ziarah kubur 

Alasan : Dianggap meratapi kematian atau Ziarah kubur meminta sesuatu kepada orang yang sudah meninggal


  • Waktu imsak 10 menit sebelum masuk waktu subuh,

Alasan : waktu di mulai puasa adalah ketika masuk waktu subuh, sehingga sebelum masuk subuh saat imsak masih boleh sahur





Daftar Materi

BAB 2 BID'AH MENURUT (NU)

Post a Comment

أحدث أقدم
close